Ummi Siti
Ummi
Saturday, April 2, 2016
Saturday, January 9, 2016
Rumah Abadiku..Edelweis !
Assalamualaikum... Liburan udah
berlalu,tahun 2015 pun berlalu..insyaallah banyak makna,walau kurasakan sangat
banyak musibah yang menimpaku.Terutama bulan Agustus,tepatnya tanggal 6 agustus
2015 hari Kamis.Yah...Di hari itu ibuku,wanita yang paling kusayang berpulang
ke Rahmatullah.Walau terasa menyesakkan dada namun aku tak boeh larut dalam
derita yang berkepanjangan...itulah suratan takdir.
4 Januari
2016...Hari pertama masuk sekolah.Rasanya malaaaas sekali saat baru terjaga
dari tidur malamku.Tapi setelah ambil wudhu’ n sholat sunnah jadi semangat
deh.Walau bagaimanapun ini adalah tugas dan pengabdian yang ada di
pundakku,harus kujalani...
Sampai di
sekolah,waduh abunya???? Aduhai erupsi Bromo sangat terasa karena sekolah kami
sangat dekat dengan gunung Bromo.Sejauh mata memandang hanya abu dan deru
debu.(apa bedanya abu dan debu yaa??) hehe..
Di dalam
kelasku,kelas 3 pun tak beda,abu menempel di mana-mana.Sebenarnya sih udah
disapu tadi pagi ama yang punya piket,tapi abunya terbang n hinggap lagi.Ah
biarlah abu tak berlalu,yang penting moment kebahagiaan berjumpa dengan
anak-anakku terkasih tak boleh dilewatkan.Biasa hari pertama tanpa
pelajaran,jadi kami isi dengan saling berbagi cerita ceria di hari libur nan
lalu.
Ngobrol lama di dalam
kelas pada akhirnya bosan juga.Pengin keluar ruangan lihat kondisi kelas
sebelah,kelas 2.Nyampe di sana,waah ada yang sangat menarik n menakjubkan.Di
meja belakang terpajang hasil kerajinan tangan anak kelas 2,woww...ada miniatur
rumah yang sangat baguus,dari bunga edelweis.Yang menurut mitos dilambangkan
sebagai bunga cinta abadi.Ini dia rumahnya...
Sebuah rumah mungil nan asri yang
beratap lancip,cocok untuk rumah di sekitar Bromo yang kadang terjadi semburan
abu.Jadi kalo Bromo pas batuk-batuk,semburan abunya bisa langsung terjun bebas
tanpa nyangkut di atap sehingga aman dari beban berat yang dapat menyebabkan
rumah ambruk.
Rumah abadiku ini adalah hasil karya
Iqbal,siswa kelas 2 SDN Ngadirejo.Katanya ide itu dari sang kakak.Rumah ini
dibuat dari kardus bekas yang dipotong bagian depan n samping untuk pintu n
jendela.Seluruh permukaan rumah ditutupi bunga edelweis yang dipasang dengan
cara ditempelkan memakai lem.Untuk pintu n jendela diberi edelweis yang telah
diwarna dengan sumbo kue.Sumbo diberi air,masukkan edelweisnya lalu kita jemur.
Tampak depan
adalah pagar yang dibuat dari bilah bambu yang dirangkai sejajar membentuk
persegi panjang.Halaman n samping ditempeli biji dari buah mandin.
Bunga diambilkan dari rerumputan kering yang
diberi sumbo pink.Daun adalah daun cemara dan potnya adalah buah pohon cemara
yang telah mengering.
Maaf
ini hanya sekedar gambar pelipur lara.Anda boleh terinspirasi tapi jangan memakai
bunga edelweis,karena bunga ini dilarang dipetik agar tidak punah.Silahkan
sobat cari bahan yang lain.Di sekolah kami membudidayakan edelweis ini untuk
penghijauan.Mari abadikan edelweis di habitnya...Wassalamualaikummmm
Thursday, December 31, 2015
Hantaran Pinangan
Assalamualaikum...jumpa lagi denganku di penghujung liburan akhir tahun ini.Semoga ini menjadi kesempatan bagiku untuk berbagi ilmu.Liburan kali ini kebetulan aku mendapat pesanan tas untuk dibuat hantaran pinangan oleh seorang kerabatku Kak Parli.Iseng-iseng daripada nganggur gak karuan kubuatkan beberapa macam hantaran.Alhamdulillah kayaknya kok orang yang lihat senang.Biar gak panjang lebar ini dia hantaran yang kubuat...
Ini adalah hantaran pinangan berupa tas cantik,cocok untuk gadis muda belia.
Hantaran pinangan di atas adalah sebuah jilbab panjang lengkap dengan dalaman atau iket jilbab sama bros yang sepadan.Biar kelihatan tambah manis kubuatkan sebuah boneka imut sebagai model.
Ini adalah bunga matahari palsu,...hehe cari kain yang coklat gak dapet,hanya dapat kain merah.Sah-sah aja kan untuk dibawa ke rumah besan?kuberi nama bunga matahari rasa pisang...!Karena memang isinya pisang..
Kubuatkan juga hantaran pinangan alat-alat mandi.Handuknya kubuat bentuk ikan...ikan kan selalu mandi dalam air...tapi gak pernah pake handuk !hehe
Baju untuk sang tunangan tersayang kubuat bentuk bebek.Seumur-umur baru kali ini ada bebek pake dasi...maklum bebekku ini kan mau masuk ke rumah besan,jadi harus rapi,gitouu
Hantaran yang ini untuk perawatan tubuh,kulengkapi dengan foto calon pria,Nanda Nun Tupa (maaf jika salah menulis namanya)...tapi kayaknya fotonya udah lama,masih imut banget..!
Nah yang terakhir ini adalah hantaran berupa sepasang sandal,kubuatkan sandal palsu di belakangnya,lengkap dengan nama pasangan tunangan.Untuk Nanda Nun n Linda,selamat mengikat tali pertunangan ya?semoga langgeng selamanya.Maaf kalo bibi sengaja memposting hantaran pinangan kalian.Kalo ini jadi inspirasi buat orang laen insyallah jadi doa barokah untuk kalian berdua.
Buat Sobat pembacaku di seantero jagat,semoga postinganku ini jadi inspirasi bagi sobat dalam berkreasi.Insyaallah kalo ada kesempatan laen kali kuposting lagi cara-cara membuat hantaran di atas.Tunggu yaaaa
Traveling ala Ryo di eksotisnya Air Terjun Hyang Darungan Bremi Probolinggo
Hai Sobat traveler,kali ini anak saya,Ryo akan mengajak Sobat untuk jalan-jalan tanpa harus mengeluarkan duit banyak,paslah untuk kita yang berkantong gak tebal gak tipis,yaitu merasakan sensasi eksotisnya wisata air terjun Hyang Darungan Bremi Probolinggo.Air terjun Hyang Darungan ini menjadi salah satu destinasi menarik yang telah dipromosikan pemkab Probolinggo dengan acara launching untuk memperkenalkan 3 sektor wisata yaitu Bromo,Bentar,dan Bremi,disingkat menjadi tiga B atau TB.
Air terjun Hyang Darungan terletak
di desa Bremi,Kecamatan Krucil,kabupaten Probolinggo,Jawa Timur.Untuk menuju ke
sana kita harus melakukan tracking (jalan kaki) selama kurang lebih satu
setengah jam dari loket masuk wisata Bremi,ini sangat mengasyikkan bila sobat
traveller kesana rame-rame alias rombongan.Perjalanan melalui area perkebunan
kopi Aer Dingin bekas milik Belanda yang berlokasi di lereng barat pegunungan
Argopuro,dilanjutkan dengan melewati hutan yang masih sangat alami,menyusuri
sungai Kali Pedati,sesekali kita akan melewati tebing curam yang wow amat
mengasyikkan sambil bercengkerama bersama.
Perjalanan panjang ini tak terasa
melelahkan manakala kita sudah sampai di bibir air terjun.Suasana alam yang
menghijau dan udara udara segar menyejukkan akan membuat kita berdecak
kagum,Subhanallah...begitu agungnya ciptaanMu ya Robb... Ingin rasanya segera
menceburkan diri di gemerciknya air terjun ini.Mandi dan berenang di dinginnya
air Bremi.
Di lokasi wisata air terjun Hyang
Darungan ini Sobat bisa menikmati dua air terjun sekaligus.Satu di bawah
mempunyai tinggi sekitar 15 meter,yang satu air terjun di atasnya,untuk menuju
ke sana kita masih harus berjalan kaki lagi sekitar 500 meter menuju ke arah
hulu.Panoramanya jauh lebih indah lagi dari air terjun yang bawah,juga lebih
tinggi yaitu mencapai 20 meter dengan hamparan bebatuan di bawahnya.Sobat bisa
mandi dan berenang sepuasnya,pecinta camping juga bisa camping di sini.
Ada dua rute untuk menuju air terjun Hyang
Darungan,yang pertama Sobat bisa naik bus jurusan Probolinggo Bremi dari garasi
Akas Probolinggo.Yang kedua Sobat bisa naik motor atau bis jurusan Probolinggo
Situbondo,sampai di Pajarakan Sobat naik mobil angkot jurusan Bremi.Mudah
bukan,jadi tunggu apalagi??Rugi lho Sobat kalau belum ke sini.
*****
Tips Liburan
Ala Ryo
1. Sehat lahir
batin...(anak kecil juga tau),tapi ini amat penting karena kita akan
berpetualang.
2. Berdoa
sebelum berangkat n pamit ma ortu,mohon doa restunya agar selamat sampai
kembali ke rumah.
3. Periksa
surat-surat kendaraan n kartu identitas diri serta semua yang akan kita bawa.
4. Bawa bekal
makan yang banyak,hehe...takut kelaparan karena berjalan kaki dan biasanya di
udara yang dingin perut kita sering keroncongan.Apalagi kalau
rame-rame,bawaannya mau ngemiiiil terus,,,Bekal uang juga yang banyak biar
tegap jalannya....hehe
5. Bawa jas
hujan,biasanya di daerah Bremi sering hujan.Jangan lupa kantong kresek untuk
tempat sampah kita selama dalam perjalanan.
6. Berangkatlah
dengan hati-hati....
Gimana??asyik kan??Daripada penasaran,yuk mending kita kesana.....!
Sunday, December 6, 2015
Tas Talikur Model Liris
Assalamualaikuumm...Duh sampe kangen banget
pengin ngblog.Kepikiran ma sobat-sobatku di seluruh tanah air yang telah
menghubungiku lewat hp.Maklum ada kendala dengan jaringan internetku,jadi utang
janjiku juga molor sampe berbulan-bulan.Tapi Alhamdulillah setelah berjerih
payah akhirnya Allah memberi kesempatan juga padaku untuk berbagi.Postingan
kali ini saya akan menjelaskan tentang model tas atau dompet yang kujanjikan
yaitu model liris (menurut bahasa keseharianku...bahasa Madura,hehe...).Langsung
aja yaa??
1.
Setelah sobat merangkai kepala sesuai yang
dikehendaki,kita bisa mulai membuat modelnya.
2.
Ambil tali no.4 di kepala kiri dan no.1 di kepala kanan.
3.
Lilitkan tali no.1 ke tali no.4 seperti gambar (tali no.4
kita jadikan sebagai palang).Tarik sampai rapi.
4.
Ulangi lagi,tali yang no.1
tadi kita lilitkan lagi ke tali no.4.
5.
Rapikan sampai rapat hingga menyerupai gambar di atas
6. Ambil tali no.3 di kepala yang kanan tadi (jadikan sebagai
palang).Lilitkan tali no.2 sebanyak dua kali seperti no.1 (tali biru).
7.
Lanjutkan dengan melilitkan tali abu-abu di
bawahnya.Sekarang pindah ke kepala sebelah kanannya lagi.Ambil tali no.1
(abu-abu) sebagai palang.Lilitkan tali sebelumnya.
8.
Begitu terus palang dan lilitan berselang-seling (yang kanan
sebagai palang,yang kiri sebagai lilitan)
9
Kalau sobat merangkainya benar akan jadi bentuk seperti di
atas.Buat seterusnya sampai ukuran tas penuh sesuai keinginan.Udah ya??Insyaallah kalau ada kesempatan saya posting lagi..Kritik dan saran yang membangun saya tunggu,.Makasih udah berkunjung ke blog saya.Wassalam...
1
Thursday, May 21, 2015
Tempat Sisir dari Bekas Kotak Pen
Asalamualikum....Sobatku semua,jumpa lagi denganku.Semoga kita selalu diberikan nikmat sehat dan nikmat sempat sehingga dapat terus saling berbagi.Lihat gambar di atas,itu tempat sisir dari bekas kotak pen.Daripada dibuang,kita manfaatin yuuk Begini caranya :
Siapkan satu kotak bekas,kebetulan aku punya yang transparan.Kalo sobat gak punya,yang biasa juga bisa.
Potong seperti gambar,melengkung juga boleh,sesuai selera Sobat
Sementara itu,siapkan alat dan bahan yang lain seperti : gunting,korek,lem bakar,dan kain flanel
Lem secara merata hingga menutupi permukaan kotak,Untuk yang depan tidak usah ditutupi kain flanel.
Potong kain flanel dengan warna berbeda 5mm sepanjang kira-kira 70cm
Pluntir hingga membentuk tambang
Lem tambang flanel tadi di setiap sudut kotak agar sambungan tak terlihat,rapikan
Permanis dengan guntingan waru love di sudut atas.Jangan lupa kasih gantungan tali di belakangnya.
Udah jadi deh,semoga menambah inspirasi Sobat untuk berkarya ya??Wassalamualaikum...
Subscribe to:
Posts (Atom)